Ustaz Tengku Zul Wafat, Mahfud Md: Saya Sudah Rindu Lagi Kepadanya

Realitarakyat.com – Ustaz Tengku Zulkarnain meninggal dunia sore tadi. Menko Polhukam Mahfud Md menyampaikan pernyataan belasungkawa atas wafatnya ustaz yang kerap mengkritik keras kebijakan pemerintah ini.

“Selamat jalan menghadap Sang Khaliq, Tengku Zulkarnaen. Saya sering merasa dicerca tanpa alasan yang tepat oleh almarhum tapi saya diam karena tahu almarhum merasa sedang berjuang,” ujar Mahfud melalui akun Twitter resminya, @mohmahfudmd, Senin (10/5/2021).

Mahfud mengaku sudah rindu pada Tengku Zulkarnain. Dia berdoa agar Allah SWT mengampuni seluruh dosa Tengku Zulkarnain.

“Baru saja ada berita beliau wafat, saya sudah rindu lagi kepadanya. Semoga Allah mengampuni dan memberi surga-Nya,” katanya.

Diketahui, Ustaz Tengku Zulkarnain wafat setelah dinyatakan COVID-19. Tengku Zulkarnain dirawat sejak 2 Mei lalu.

“Dia sudah pakai ventilator, napas buatan. Rencana habis Magrib ini mau dirujuk ke RSUD Arifin Achmad, di sana sudah siap,” ujar Direktur Corporate Communication RS Tabrani, Ian Machyar, Senin (10/5).

Ian mengatakan Tengku Zulkarnain meninggal dunia satu menit setelah azan Magrib tadi. Jenazah Tengku Zulkarnain akan disalatkan di Masjid Agung An-Nur sebelum dimakamkan.

“Jadi, sebelum ke pemakaman, mau disalatkan ke Masjid Agung Annur. Beliau tokoh nasional. Jadi kita salatkan bersama, dengan protokol kesehatan, di dalam ambulans,” ujar Ian.

Ian juga menuturkan kondisi Ustaz Tengku Zulkarnain menurun sejak sore tadi. Jenazah Tengku Zulkarnain akan dimakamkan malam ini di Pekanbaru.

“Turun drastis kesehatannya sore tadi. Ini masih di RS, tadi sore kami sempat pasang ventilator, tapi kami tak bisa selamatkan,” katanya.[prs]