Semasa Hidupnya Almarhum Habib Hasan Mulachela Dikenal Sangat Dermawan

  • Bagikan
Semasa Hidupnya Almarhum Habib Hasan Mulachela Dikenal Sangat Dermawan
image_pdfimage_print

Realitarakyat.com – Senior Politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Habib Hasan Mulachela meninggal dunia di Jakarta, Jumat (12/3/2021) pagi.

Semasa hidupnya, Habib Hasan dikenal sebagai seorang pegiat sosial yang sangat dermawan. Buktinya, almarhum sering membagi-bagikan sembako dan uang tunai kepada warga yang dinilainya kurang mampu. Dia pun meminta para kerabat untuk serupa.

“Dia adalah seorang pejuang. Komunikasi terakhir hari Kamis, pesan dia banyak-bayaklah bersodakoh,” kata M Sahil salah satu sahabat dekat Habib Hasan, dijumpai di rumah duka, Jumat (12/3/2021).

Sahil berkata, Habib Hasan sebenarnya sudah lama sakit namun tidak pernah dirasakan.

Sisi lain, ia mengungkapkan, semangatnya membantu kaum duafa tidak diragukan lagi, bahkan saat menjadi anggota DPRD Surakarta 1999-2004.

“Banyak mengawal kebijakan pemerintah juga. Salahsatunya memperjuangkan nasib PKL Notoharjo di masa kepemimpinan Walikota Jokowi (Joko Widodo),” sambung Sahil.

Sementara itu, keluarga mengakui bahwasanya Habib Hasan sosok teladan dan juga dermawan. Sehingga tidak heran jika kepergiannya banyak yang berduka.

“Kita Kehilangan orang luar biasa, tokoh panutan. Dia memberikan contoh kepada kita bagaimana harus baik kepada orang lain,” kata Syaifullah (53) adik ipar mendiang Habib Hasan, saat dijumpai di rumah duka.(Din)

  • Bagikan