Kemenparekraf Targetkan Vaksin 30 Ribu Pekerja Pariwisata di Nongsa dan Lagoi

  • Bagikan
Kemenparekraf Targetkan Vaksin 30 Ribu Pekerja Pariwisata di Nongsa dan Lagoi
image_pdfimage_print

Realitarakyat.com – Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) menargetkan 30.000 pekerja pariwisata di kawasan pariwisata Nongsa di Kota Batam dan Lagoi di Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau, menerima vaksin COVID-19.

“Targetnya 30.000 yang harus kami lakukan sebelum April ini,” kata Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno di Batam, Sabtu (20/3/2021).

Vaksinasi yang dilakukan terhadap pekerja pariwisata itu demi menyukseskan rencana pemerintah menerapkan Koridor Perjalanan Aman (Save Travel Corridor).

Rencananya pemerintah membuka perbatasan secara terbatas melalui koridor perjalanan aman dengan Singapura, khusus di kawasan Lagoi dan Nongsa.

“Jadi kami harapkan prioritas di Kecamatan Nongsa dan Bintan (Lagoi) juga agar pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif sudah tervaksin,” kata dia.

Vaksinasi pelaku pariwisata, kata dia, dilakukan dengan berkolaborasi dengan semua pihak, antara lain Kementerian Luar Negeri, Kementerian Kesehatan, Kementerian Hukum dan HAM, Pemprov Kepri, Pemerintah Kota Batam dan Kabupaten Bintan.

Vaksinasi hanya salah satu dari berbagai upaya yang dilakukan pemerintah untuk mengatasi COVID-19.

Menteri mengingatkan, meski telah divaksin, namun masyarakat tetap harus mematuhi protokol kesehatan mengenakan masker, menjaga jarak dan mencuci tangan dengan sabun.

“Tadi Pak Wali Kota mengingatkan kita, sekarang memang ‘zero’ angka COVID-19 untuk Bintan dan Nongsa (Batam), tapi kita jangan jumawa, harus kita pantau dengan ketat,” demikian Sandiaga.[prs]

  • Bagikan